Asal Usul Topi Cokelat Robert Alberts Yang Sudah 45 Tahun Digunakannya

Asal Usul Topi Cokelat Robert Alberts Yang Sudah 45 Tahun Digunakannya

REPUBLIKBOBOTOH - Pelatih Persib, Robert Alberts memang akrab dengan topi visor berwarna coklat. Banyak sejarah di topi yang selalu ia kenakan selama menangani banyak tim.

Ia mengatakan topi tersebut didapatnya saat aktif menjadi pesepakbola di salah satu tim di Kanada, Vanvouver Whitecaps.


"Itu sangat bersejarah. Itu didapat ketika saya masih aktif bermain sepak bola bersama Vancouver (Vancouver Whitecaps)," ujar Robert kepada wartawan pada Senin (12/10/20).

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Topi itu Robert dapatkan saat berlibur di Hawaii. Pada saat itu ia merasakan sinar matahati begitu menyilaukan dan banyak penjual topi di Hawaii.

Akhirnya, Robert yang tengah berjemur mendapat tawaran dari salah seorang pengrajin topi. Ia pun membelinya karena cukup tertarik dengan topi tersebut.

"Saat itu kami pergi ke Hawaii untuk berlibur dan di pantai tentu sinar matahari begitu menyilaukan. Lalu ada orang di sebelah saya menawarkan saya topi coklat itu, topi yang dia buat sendiri dan akhirnya saya mau membelinya," tambahnya.

Topi visor berwarna coklat itu akhirnya sering digunakan Robert dalam beraktifitas. Kebiasaan itu pun berlanjut hingga ia pensiun dan berkarir sebagai pelatih.

"Setelah itu, sejak saya masih berusia 20 tahun, topi itu sudah selalu melekat dengan saya. Jadi sudah 45 tahun saya memakai itu, dan membuat saya merasa nyaman," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

https://www.youtube.com/watch?v=8hNmoC4Nut8

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini