Olahraga Ini Menjadi Pilihan Jardel untuk Mengisi Waktu Luang

Olahraga Ini Menjadi Pilihan Jardel untuk Mengisi Waktu Luang

REPUBLIKBOBOTOH - Pemain Persib Bandung harus mempunyai cara untuk membunuh rasa jenuh akibat tidak adanya pertandingan dan latihan. Beruntung bagi Mario Jardel yang sudah menemukan cara untuk mengisi banyak waktu luangnya saat ini.

Pemain asal Bogor ini memilih olahraga voli untuk menghilangkan kebosanan yang dirasakan. Sambil menyelam minum air, Jardel tentunya bisa sambil menjaga kebugarannya dengan bermain olahraga yang dimainkan dengan tangan tersebut.


“Main voli paling bersama teman-teman di sekitar rumah. Ikutan main saja, seru-seruan untuk mengisi waktu kosong atau menambah latihan,” kata Jardel dikutip laman resmi klub.

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Voli memang menjadi salah satu olahraga favorit Jardel. Olahraga 6 lawan 6 itu sudah ia mainkan ejak maih duduk di bangku SMP.

Namun Jardel lebih tertarik untuk menekuni olahraga sepak bola ketimbang voli. Jardelmengaku bahwa voli hanya sekedar olahraga senang-senang bagi dirinya.

“Kalau sepakbola karena sudah senang sejak kecil dan bercita-cita menjadi pemain bola. Kalau voli senang aja, hanya dulu waktu kecil memang untuk seru-seruan, di sela waktu kosong sepakbola.,” terangnya.

Jardel juga tak lupa mengerjakan tugasnya dengan melakukan latihan mandiri sesuai dengan program yang diberikan tim pelatih. Jardel memanfaatkan lapangan yang ada di dekat kediamannya.

"Saya juga sering berlatih dengan bola di lapangan kecil untuk menjaga sentuhan,"ujarnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

https://www.youtube.com/watch?v=CR52RuDs4pg

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini