Sempat Pundung Karena Liga Ditunda, Kiper Persib ini Minta PSSI Tegas

Sempat Pundung Karena Liga Ditunda, Kiper Persib ini Minta PSSI Tegas

REPUBLIKBOBOTOH - Penjaga gawang Persib, Dhika Bayangkara meminta PSSI lebih tegas dalam menentukan masa depan kompetisi Liga 1 dan 2. Pasalnya ketidakjelasan kompetisi sangat berdampak bagi semua tim.

Penundaan kompetisi juga sangat terasa olehnya. Apalagi saat mendapat kabar kompetisi ditunda, ia merasa sangat kecewa karena sebelumnya sudah tak sabar untuk menghadapi pertandingan.


"Kalau pribadi sih pasti (mental menurun), kaya kemarin dua hari mau main terus engga jadi, ya ibaratkan pundung (kecewa) di rumah, ya ngerasa males, gak ada motivasi," ujar pemain asal Kuningan, Jawa Barat itu pada Selasa (13/10/2020) pagi.

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Eks penjaga gawang PS. Sleman itu juga tak bisa berbuat banyak saat mengetahui kompetisi kembali ditunda. Ia hanya bisa berharap dengan pertemuan yang dilakukan PSSI pada hari ini (13/10/20) bisa memberikan hasil terbaik dan membahagiakan untuk banyak pihak.

"Ya buat saya sih engga apa apa, tapi sebaiknya PSSI bisa lebih jelas dilanjut apa engga, tapi nanti malem kan ada rapat ya mudah mudahan lanjut," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

https://www.youtube.com/watch?v=xgDFXQJtT3Y

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini