Tim Medis Persib Kerja Keras, Berharap Beckham Bisa Tampil di Piala Dunia U-20

Tim Medis Persib Kerja Keras, Berharap Beckham Bisa Tampil di Piala Dunia U-20 Beckham Putra Nugraha dan Fisioterapis Persib, Beni. (Kris Andieka/Republikbobotoh)

REPUBLIKBOBOTOH - Tim medis Persib Bandung bekerja keras untuk kesembuhan Beckham Putra Nugraha. Beckham mengalami cedera lutut saat mengikuti pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia U-19 beberapa waktu lalu.

Menurut Fisioterapis Persib, Benidektus Adi Prianto, Beckham mendapat program terapi khusus yang dilakukan selama 4 sampai 5 kali dalam seminggu.


"Saat ini saya mendampingi Beckham untuk terapi empat sampai lima kali dalam seminggu. Tapi kami tetap memakai alat pelindung diri demi keamanan bersama," ujar Beni dikutip laman resmi klub.

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Selama melakukan pemulihan dan terapi, Beckham dilarang melakukan aktivitas berat terutama yang menggunakan kaki sebagai tumpuan. Beni berharap pemulihan tersebut berjalan lancar dan Beckham bisa tampil di Piala Dunia U-20 2021 yang digelar di Indonesia.

"Kita berharap semua berjalan lancar dan semoga Beckham bisa tampil di Piala Dunia U-20 tahun 2021 nanti," katanya. (Raffy Faraz Ramadhan)

https://www.youtube.com/watch?v=2d32QwvQ1dk

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini