Bobotoh Harus Rajin Periksa Komponen Bagian Motor Ini Jika Sering Kehujanan

Bobotoh Harus Rajin Periksa Komponen Bagian Motor Ini Jika Sering Kehujanan Ilustrasi: Menggunakan motor saat hujan. (Belipart)

REPUBLIKBOBOTOH - Bobotoh yang sering menggunakan sepeda motor, wajib tahu komponen apa yang harus diperhatikan di motor saat musim hujan.

Hal pertama yang harus diperhatikan adalah komonen motor yang mudah diserang karat, sebab air hujan mengandung zat asam yang bisa membuat komponen besi dan logam berkarat.


Terlebih bila Bobotoh setelah menggunakan motor menembus hujan atau genangan lumpur, lalu dibiarkan begitu saja di dalam rumah.

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Karena itu, Bobotoh harus mengetahui 5 komponen motor yang rawan kena karat setelah diguyur air hujan seperti dikutip REPUBLIKBOBOTOH.COM dari Federal Oil.

  1. Swingarm

Pertama adalah swingarm atau lengan ayun. Lengan ayun rawan terkena cipratan air hujan dan lumpur karena letaknya di bawah.

Jika tidak segera dibersihkan setelah terkena hujan, karat berpotensi menyerang bagian sambungan lengan ayun dan bushing.

2. Rangka

Selanjutnya adalah rangka. Rangka motor rawan terkena karat, khususnya pada bagian sambungan (las-lasan) dan bagian yang sulit dijangkau.

Jika sisa air hujan dan lumpur mengendap di bagian ini, tinggal tunggu waktu sampai terkena korosi.

3. Knalpot

Leher knalpot motor rentan terkena karat, karena sering terkena cipratan air dari roda depan yang berputar. Terlebih pada motor jenis naked bike, biasanya leher knalpot terekspos jelas tanpa cover, maka saat di musim hujan bagian itu biasanya cepat kotor.

4. Rantai

Rantai motor, apalagi yang tidak diberi pelindung (cover) juga gampang terkena karat akibat air hujan. Jika sudah terserang karat, rantai motor jadi berisik dan membuat tarikan jadi lebih berat.

Bagaimana cara mencegah timbulnya karat di 5 bagian motor tersebut? Mudah saja, yang penting detikers harus rajin-rajin mencuci motor setelah terkena air hujan.

Tidak harus selalu dicuci bersih menggunakan sabun motor, cukup disiram air bersih bertekanan, dari bagian kaki-kaki hingga bodi.

5. Dudukan Monosok

Dudukan monosok belakang atau link pada motor sport seperti Yamaha Vixion dan Honda CB150R juga rawan terkena karat.

Dudukan monosok ini bahkan posisinya lebih rendah dibanding lengan ayun, jadi bisa langsung terkena cipratan air hujan dan lumpur. (Kris Andieka)

Video

https://www.youtube.com/watch?v=oaUwKuDoUEE&t=1146s

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini