Pelatih Persib di Antara Rotasi dan Tuntutan Menang, Pilih Mana?

Pelatih Persib di Antara Rotasi dan Tuntutan Menang, Pilih Mana? Pelatih Persib Robert Albert dan Asisten Pelatih Yaya Sunarya. (Media Officer Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts tetap pada tujuan awal menjadikan Piala Menpora sebagai ajang bagi pemain merasakan kembali atmosfer pertandingan setelah sekira satu tahun tanpa aktivitas berlatih bersama dan bertanding.

Meski Persib akan menjalani pertandingan krusial melawan Persiraja Banda Aceh yang menuntut kedua tim meraih kemenangan agar bisa lolos ke babak perempat final Piala Menpora. Tapi Robert memastikan, rotasi pemain tetap jadi prioritasnya. Dia ingin semua pemain yang dibawa ke Sleman mendapatkan kesempatan.

BACA JUGA: Persiraja Siap Tampil Habis-habisan di Laga Hidup Mati vs Persib

BACA JUGA: Pemain Persiraja asal Garut Ini Ingin Unjuk Gigi Saat Lawan Persib

"Saya harap ke depannya akan ada rotasi lainnya. Pemain tahu ada kesempatan bagi mereka untuk main, ketika ada satu pemain yang cedera, pemain lainnya punya kesempatan untuk bermain," ungkapnya.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Jadi itu adalah tujuan kami, semua bisa bermain, semua bisa merasakan antusiasme bermain sepak bola lagi. Dan di saat bersamaan, kami juga mencari hasil yang positif seperti yang kami lakukan di setiap pertandingan."

"Setiap laga kami ingin menang karena ini adalah profesi kami sebagai atlet yang profesional dan pekerjaan kami untuk memenangkan laga."

"Tapi prioritas kami adalah memberi kesempatan bermain dan bagaimana caranya agar pemain tidak mengalami cedera yang sejauh ini sudah bisa kami capai. Jadi saya harap besok menjadi pertandingan yang positif," tegasnya.

Persib yang saat ini memimpin Grup D dengan keunggulan produktivitas gol, membutuhkan minimal hasil imbang untuk bisa lolos ke babak 8 besar Piala Menpora. (Raffy Faraz Ramadhan)

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini