Gelar Rakerkonprov, Apindo Jabar Tekankan Pentingnya Kreativitas agar Terus Berkembang

Gelar Rakerkonprov, Apindo Jabar Tekankan Pentingnya Kreativitas agar Terus Berkembang

RBNEWS - Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Jabar menggelar Rapat Kerja dan Konsultasi Provinsi (Rakerkonprov) di El Hotel Royale, Bandung, Senin20 September 2021.

Ketua Apindo Jabar Ning Wahyu Astutik menyampaikan beberapa pokok pikiran terkait kondisi dunia usaha di tengah tantangannya. Tidak hanya Pandemi COVID-19, melainkan juga perubahan dan tantangan global yang berjalan dengan sangat cepat.

Rakerkonprov XX Jabar ini juga menjadi wahana silaturahmi Keluarga Besar DPP Apindo Jabar untuk menghasilkan langkah konsolidasi, koordinasi, kolaborasi dan eksekusi yang solid, terkendali, terukur, tepat sasaran.

Kegiatan ini dihadiri Pengurus DPP Apindo Jabar beserta 27 Pengurus Dewan Pimpinan Kabupaten/Kota dari seluruh Kabupaten/Kota di Jawa Barat yang digelar secara daring, dihadiri juga oleh Pengurus Inti DPP Apindo Jabar secara luring.

Rakerkonprov Jabar kali ini, juga dihadiri Menteri Pariwisata & Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita, Ketua Umum DPN Apindo Hariyadi Sukamdani, dan Wakil Ketua Bidang Organisasi, Keanggotaan & Pemberdayaan Daerah DPN Apindo Adi Mahfudz Wuhadji.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pada kesempatan itu, Ning mengemukakan saat ini pengusaha dituntut untuk memiliki out of box thoughts alias kreativitas yang menembus batas-batas konvensional untuk dapat bertahan, bersaing dan berkembang.

"Proses inovasi tanpa henti yang tentunya didukung secara solid oleh Pemerintah dan Pekerja akan menghasilkan Pengusaha yang kuat," kata Ning.

Ekonomi yang dijalankan oleh pengusaha bermental kuat, lanjutnya, akan membuat Jawa Barat menjadi Provinsi yang hebat.

Dan sebagai Provinsi dengan populasi terbesar yang sekaligus merupakan basis produksi di Negara ini, Jawa Barat yang Hebat akan menjadi motor utama bagi Pertumbuhan Indonesia yang Pesat.

Terinspirasi dari konsep seperti kata Charles Darwin: “It is not the strongest nor the most intelligent species that survive, but the one that most adaptable to change”, pengusaha haruslah menjadi pribadi yang mampu berjalan dalam harmoni yang indah bersama perubahan, bahkan sedapat mungkin menjadi pelaku perubahan itu sendiri.

Dengan semangat “Jabar untuk Jabar, Jabar untuk Indonesia dan Jabar untuk Dunia", pengusaha di Jawa Barat akan memiliki pola pikir global dan tindakan lokal untuk membuat Jabar menjadi yang terdepan dalam konteks positif.

Rakerkonprov Jabar ini dibuka secara resmi oleh Pak Hariyadi B. Sukamdani, disusul oleh dialog interaktif bersama Pak Enggartisto Lukita dan Pak Sandiaga Uno.

Setelah pemaparan Road Map DPP Apindo Jabar 2021-2022 dan program kerja serta masukan dari seluruh DPK Apindo di Jabar, Rakerkonprov ini ditutup secar resmi oleh Ketua Apindo Jabar Ning Wahyu Astutik.

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Sirojul M | Editor: Sirojul Muttaqien

Piksi

Berita Terkini