Pengakuan Marc Klok Soal Cedera yang Dialaminya

Pengakuan Marc Klok Soal Cedera yang Dialaminya Marc Klok bersama bobotoh di laga Persib vs PSM Makassar. (Adam Husein/RBCOM)

RBCOM - Marc Klok berikabar soal kondisinya setelah mengalami cedera saat Persib Bandung menjamu PSM Makassar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Sabtu 1 Februair 2025.

Pemain berusia 31 tahun ini sudah sempat mendapat perawatan dari staf medis di sekitar menit ke-18.

Sempat kembali beraksi di lapangan, tidak lama berselang, Klok kembali terduduk dan meminta staf medis menanganinya lagi.

Baca Juga : Tim Pelatih Persib Berharap Marc Klok Bisa Diturunkan Saat Hadapi PSIS Semarang

Akhirnya, dia ditandu keluar lapangan dan digantikan Robi Darwis ketika pertandingan baru berjalan 24 menit.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Usai pertandingan, Mar Klok mengatakan ada masalah di otot hamstring dan dia tidak bisa melanjutkan pertandingan.

"Tadi di lapangan otot sedikit ketarik di hamstring dan mudah-mudahan tidak terlalu parah dan mungkin hanya beberapa hari saja," kata Marc Klok.

Gelandang Persib yang gabung di awal musim Liga 1 2021-2022 ini mengaku, masih ada sedikit rasa nyeri yang dialami meski sudah mendapat perawatan.

Baca Juga : Komentar Igor Tolic Usai Kemenangan Persib dari PSM Makassar

Namun Klok optimistis bisa segera pulih dan menjalani latihan untuk persiapan menghadapi PSIS Semarang pada pekan ke-22 Liga 1 2024/2025 di Stadion Jatidiri Semarang, Minggu 9 Februari mendatang.

"Harus, harus (optimis), tapi kita lihat dulu besok gimana kondisinya," pungkas pemain bernomor punggung 23 ini.***

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini