REPUBLIKBOBOTOH.COM - Seluruh pemain, staf pelatih, dan ofisial tim Persib Bandung kembali mengikuti rapid tes. Pelaksaan tes covid-19 tersebut dilakukan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), 90 menit sebelum berlatih, Kamis (17/9/2020).

Dokter tim Rafi Ghani menjelaskan, hasil dari rapid tes tersebut sangat menggembirakan. Tidak ada satu pun awak tim yang hasilnya reaktif.

"Hasil rapid test bisa didapatkan kurang dari satu jam, dan alhamdulillah hasilnya bagus. Semua non reaktif," kata Rafi dikutip laman resmi klub.

Setelah rapid tes, Persib juga akan melakukan pemeriksaan PCR pekan depan. Rafi mengatakan ini merupakan protokol wajib dalam melanjalankan protokol kesehatan.

"Pekan depan kami juga akan melakukan swab test sebelum kompetisi dimulai. Ini merupakan satu kewajiban setiap tim dalam menjalankan protokol kesehatan," papar Rafi. (Afy Ramadhan)

https://www.youtube.com/watch?v=4-tcB396tkU