REPUBLIKBOBOTOH - Pelatih Persib, Robert Alberts nampaknya sudah sangat akbar dengan kondisi sepak bola Indonesia. Ada banyak pengalaman unik yang didapat Robert ketika masa depan kompetisi masih belum dapat titik terang.

Setelah Polri tak memberikan izin keramaian untuk kompetisi olah raga, tentunya jadwal Liga 1 kembali diundur. Bahkan Robert sudah menyiapkan timnya untuk berlaga pada bulan Januari, tahun depan.

Dengan persiapan menghadapi bulan Januari, pelatih asal Belanda itu juga akan mengubah program latihan untuk para pemainnya.

"Ya saya harus mengubahnya, kami tidak bisa menggunakan program yang asli untuk saat ini, kami harus mengubahnya lagi," ujar eks pelatih Home United itu pada Jumat (16/10/2020).

Di musim ini, Robert mengaku cukup sering mengubah jadwal program latihan. Bahkan ia pun lupa sudah berapa kali mengubah jadwal latihan timnya untuk hadapi kompetisi yang belum ada titik terang.

"Bahkan saya sampai tidak tahu sudah berapa kali saya mengubah program untuk musim ini," tambahnya.

Terlalu sering mengubah jadwal latihan, dinilai unik oleh Robert. Bahkan situasi ini merupakan situasi yang baru ia alami selama berkarir sebagai pelatih.

"Ini situasi yang unik, saya tahu itu, dan karena terjadi di Indonesia ini jadi lebih unik dari manapun," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

https://www.youtube.com/watch?v=GDiTSSaY1Sw