REPUBLIKBOBOTOH - Para pemain Persib Bandung tetap profesional dengan menjalankan program latihan mandiri yang diberikan tim pelatih.

Bahkan menurut pelatih fisik Yaya Sunarya, latihan mandiri pekan ke-4 berjalan lancar dan sesuai dengan yang diharapkan.

"Sejauh ini, para pemain masih tetap aktif melaksanakan program dan aktivitas lainnya yang bisa menjaga kebugaran mereka. Dari program yang diberikan, kami sudah masuk minggu keempat dengan menu anaerobik. Semua terlihat berjalan baik," ujar Yaya dikutip dari laman resmi klub.

Pada latihan mandiri kali ini I Made Wirawan dkk mendapat menu latihan tambahan dari dokter olahraga dan fisioterapis tim. Hal ini bertujuan ntuk menjaga keseimbangan pemain pada saat menjalankan serangkaian latihan rutin.

"Sementara aktivitas lainnya dari dokter Alvin dan fisioterapis lebih kepada motorik gerak dengan strength, adaptasi anatomis, yang meliputi keseimbangan gerak, dan plyometrics," jelasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

https://www.youtube.com/watch?v=2d32QwvQ1dk