REPUBLIKBOBOTOH - Kemampuan mantan pemain Persib, Airlangga Sucipto, memang tak perlu diragukan lagi. Bakatnya lahir bukan hanya dari ayahnya, namun juga dari sang ibu.
Darah pesepakbola nyatanya kental di dalam tubuh Airlangga Sucipto. Sang ayah, Bambang Sucipto pernah menjadi pemain Persija. Sedangkan ibunya, Yati Sumaryati juga merupakan pesepakbola asal tim Kota Bandung, Putri Priangan.
Di program Podkesan REPUBLIKBOBOTOH TV, pemain yang akrab disapa Ronggo itu membeberkan cerita sang ibu dihadapan host Yana Umar.
Bahkan, Ronggo mengatakan, ibunya itu masih aktif bermain sepakbola saat mengandung Ronggo di usia kandungan 6 bulan.
"Dulu mamah juga kan main bola, di Bandung itu di sepakbola putri namanya Priangan. Tahun 80 sampai 88an lah. Katanya saya waktu di dalam kandungan itu masih dibawa main, jadi kiper," ujar eks pemain Deltras Sidoarjo tersebut.
Tak hanya saat mengandung Ronggo, Yati juga masih aktif bermain bola saat mengandung anak kedua yang tak lain adik dari Ronggo.
"Iya cerita, waktu mengandung saya itu mamah masih main bola. Waktu adik saya dikandungan juga masih main bola, tapi adik saya itu perempuan dan gak jadi pemain bola," tambahnya.
Setelah lahir, Ronggo mengatakan selalu dikenalkan dengan bola. Tak jarang beberapa perabotan rumahnya pecah karena bola tendangan Ronggo.
"Dari kecil juga sudah disuapin bola sampai suka. Ya dikenalin bola biar senang dan tahu. Pas lahir mah mungkin ya diarahkan. Yang saya ingat setiap hari lihat bola, dikasih bola. Di rumah sampai lampu pecah, kaca pecah, ya tatajongan eta," bebernya.
Masih banyak lagi cerita yang diungkapkan pria kelahiran Jakarta tersebut. Untuk selengkapnya bisa langsung saksikan program Podkesan REPUBLIKBOBOTOH TV yang sudah tayang di YouTube dan platform digital lainnya.