REPUBLIKBOBOTOH - Pelatih kiper Persib, Luizinho Passos mengapresiasi langkah timnya untuk membuat sarana latihan kebugaran sendiri. Menurutnya peralatan gym yang disediakan Persib akan memberi dampak positif bagi setiap pemain.
Peralatan fitness tersebut sudah disiapkan Persib di salah satu ruangan di mess Persib, Jalan Achmad Yani, Kota Bandung. Nantinya ruangan tersebut akan menjadi tempat para pemain untuk menjaga kebugaran.
"Ini adalah langkah bagus lainnya yang dilakukan oleh Persib sebagai klub dengan mempersiapkan instalasi peralatan gym ini, memberikan motivasi yang sangat besar untuk semua orang," ujar pelatih berbadan kekar itu pada Selasa, 12 Januari 2021.
Pria berkepala plontos itu juga menegaskan bahwa Persib seharusnya sudah memiliki tempat kebugaran pribadi. Sehingga setiap pemain bisa lebih fokus di satu titik lokasi ketika ingin menjaga kebugarannya.
"Dan untuk penjaga gawang, kami akan bisa melakukan sesi latihan pencegahan cedera, latihan pemanasan, kekuatan dan stabilitas. Saya yakin ini berdampak luar biasa bagi semuanya," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)