REPUBLIKBOBOTOH - Perasaan grogi dialami bek muda Persib Bandung, Bayu Fiqri saat tampil di dua laga melawan Bali United dan Persita Tangerang.

Bayu tampil sebagai pemain pengganti di matchday 1 dan dipercaya sebagai starter untuk bermain 90 menit di matchday kedua.

"Awalnya grogi. Tapi setelah menginjak rumput, saya coba fokus," ujar Bayu dikutip dari laman resmi klub.

BACA JUGA: Klasemen Akhir Grup A Piala Menpora: Arema Tersingkir

Bayu mengaku, grogi yang dirasakannya bukan disebabkan pertandingan tersebut, tapi karena mengingat dukungan bobotoh yang begitu besar pada Persib.

"Grogi bukan karena pertandingan, tapi kita tahu bagaimana Bobotoh begitu besar mendukung tim ini. Jadi ada rasa takut salah," ungkapnya.

Namun sebagai pemain profesional, Bayu berhasil mengatasi rasa grogi tersebut.

BACA JUGA: Dramatis! PSIS Singkirkan Arema dari Piala Menpora dengan Cara 'Menyakitkan'

Hal itu dibuktikan dengan apresiasi pelatih Robert Alberts setelah melihat penampilan bek Timnas Indonesia U-19 ini.

"Tapi, saya coba lupakan itu dan berpikir yang penting kerja keras di lapangan dan menunjukan yang terbaik," ungkapnya. (Kris Andieka)

VIDEO