REPUBLIK BOBOTOH - Sebanyak 11 mitra mendukung penuh langkah Persib dalam mengarungi musim kompetisi Liga 1 2021/2022. Vice President Partnership and Branding Persib, Gabriella Witdarmono menjelaskan 11 perusahaan akan mendampingi Maung Bandung dalam meraih target pada musim ini.

"Kita kita adalah patrner, menang bersama. Dalam merancang program-program yang dibuat Persib ini adalah hasil komunikasi dengan partner, kenapa? karena mereka punya target masing-masing, juga tantangan masing-masing," ujar wanita yang akrab disapa Gebi itu kepada wartawan di sesi jumpa pers virtual pada Kamis, 26 Agustus 2021.

"Kita pun begitu, target adalah Persib juara dan berikutnya adalah kita bisa berinterakai dengan Bobotoh," imbuhnya.

Dengan terbatasnya interaksi Bobotoh dan tim, lanjut Gebi, para mitra Persib tetap akan memberikan ruang untuk Bobotoh dalam mendukung tim kesayangannya. Dalam hal ini aktivitas terkait Persib Day menjadi ruang bebas bagi Bobotoh untuk ikut serta dalam kegiatan yang disuguhkan para mitra Persib.

"Pertama kali buat kita mayoritas melakukan kegiatan melalui digital, aktivitas tentang Persibday akan menjadi magnet utama kita akan mencoba memberikan ruang kepada bobotoh untuk berkreasi dan mendukung Persib melalui event-event yang akan kita akan dilakukan, interkasi, kuis, game, untuk menuju Persib day," paparnya.

Kedekatan dengan pemain juga langsung langsung ke stadion harus dilakukan virtual, melakukan faltmom digital, dan mungkin akan banyak program-program seiring berjalannya waktu akan terlihat. Cuma program tersebut dari sisi sekala akan kecil dan medium, dimana itu akan lebih. Tentunya kita berharap pandemi akan segera berakhir, dan kita bisa bertemu secara fisik supaya bisa lebih gereget," tambahnya.

Dengan begitu Gebi berharap keceriaan Bobotoh dalam mendukung Persib masih bisa tertuangkan meski dalam situasi serba tidak ideal seperti ini.

"Harapannya sama, agar kita pecinta sepakbola bisa kembali ke normal, tertib, bahwa itu bergulir dan ini sepakbola tanah air itu adalah motor prestasi dari industri olahraga. Semoga tetap berjalan." tuntasnya.**