REPUBLIK BOBOTOH - Jelang bergulirnya kompetisi Liga 2, sebanyak 11 klub menyatakan minatnya untuk menjadi tuan rumah. Hal tersebut terpapar dalam club owner meeting yang digelar PT Liga Indonesia Baru (LIB) bersama PSSI dan pemilik atau perwakilan klub Liga 2, Jumat 10 September 2021.

Ke-11 klub tersebut diantaranya PSMS Medan, PSPS Riau, Sriwijaya FC, RANS Cilegon FC, Martapura Dewa United FC, PSKC Cimahi, Persekat Tegal, PSCS Cilacap, Persis Solo, Kalteng Putra FC, dan Persiba Balikpapan.

“Untuk menentukan klub yang terpilih menjadi tuan rumah babak penyisihan grup Liga 2 2021, kami akan melakukan verifikasi terlebih dulu. Kemudian kami juga akan mempertimbangkan terkait kondisi Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di kota masing-masing,” terang Sudjarno, Direktur Operasional LIB dalam rilisnya.

Pelaksanaan verifikasi kepada 11 klub peminat tersebut akan dilakukan dalam waktu dekat ini. Keputusan akhir akan segera disampaikan, sekaligus persiapan manager meeting.

“Setelah itu, kami akan memberitahukan keputusan akhirnya kepada semua klub dan segera melaksanakan persiapan berikutnya seperti manager meeting,” bilang Sudjarno.

Kompetisi kasta kedua di Indonesia tersebut akan dibagi dalam 4 grup di babak penyisihan. Keputusan itu dimbil pada rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Senin 6 September 2021.