Pelatih Persebaya, Aji Santoso. (Persebaya.id)
REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso tak Gentar menghadapai Arema FC pada Sabtu 6 November 2021.
Padahal pada laga yang akan di stadion Manahan Solo, Persebaya tak akan diperkuat juru gedornya asala Brasil, Jose Wilkson.
Menurut Aji, dirinya tak risau dengan komposisi pemain karena sudah mempersiapkan pemain yang akan menggantikan Jose Wilkson.
"Persebaya bukan tim yang bergantung pada satu pemain, Persebaya mengandalkan kerjasama sebagai tim," tegas Aji.
Aji mempersiapkan Johan Yoga Utama dan Samsul Arif Munip untuk menggantikan posisi Jose Wilkson.
“Tentunya kami masih memiliki dua striker. Ada Johan (Yoga Utama), ada Samsul Arif. Dan selalu saya tekankan yang saya beri kesempatan bermain harus bisa menggunakan peluang itu sebaik mungkin,” jelas Aji Santoso seperti dikutip dari laman ligaindonesiabaru.
Jose Wilkson dipastikan tak memperkuat Persebaya karena tidak bergabung mengikuti sesi official training bersama tim.
Persebaya sedikit diunggulkan dari catatan terakhir pertemuan kedua tim dimana Rendi Irwan dkk sukses dua kali mengalahkan Arema FC. Pertama pada putaran kedua Liga 1 2019 lalu Persebaya menang dengan skor 4-1. Serta saat kedua tim bertemu di babak semifinal Turnamen pra musim 2020, Persebaya menang dengan skor akhir 4-2.**