Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts. (MO Persib)
REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung turut meramaikan jendela transfer paruh musim Liga 1 2021.
Sebanyak dua pemain asing bertipikal menyerang menjadi tambahan amunisi baru setelah mendepak dua pemain asing lainnya.
Pelatih Persib, Robert Alberts mengatakan datangnya dua striker, David da Silva dan Bruno Cantanhede merupakan hasil evaluasi sepanjang putaran pertama.
Perekrutan dua pemain tersebut diharapkan bisa mempertajam kinerja lini depan yang kurang stabil pada putaran pertama.
"Pada putaran pertama, jika menganalisa putaran pertama, kami adalah tim yang stabil terlihat dari posisi di klasemen dan itu adalah hasil yang pantas," kata Robert Alberts kepada awak media pada Senin, 27 Desember 2021.
Dengan kesempatan yang diberikan kepada Luiz dan Castillion, Pelatih asal Belanda itu menyebut telah memberi kesempatan kepada Wander Luiz dan Geoffrey Castillion, tetapi kedua pemain tersebut tak kunjung memberikan sumbangsih besar terhadap timnya.
"Tapi meski kami berada di posisi dua serta jadi tim paling produktif kedua, tapi kami masih kurang di lini depan," tambahnya.
Dengan hadirnya Silva dan Bruno, Robert berharap masalah sepanjang putaran pertama bisa diatasi.
Apalagi ia sangat mengetahui kualitas dari kedua pemain tersebut yang dikenal sebagai predator saat berada di kotak penalti lawan.
"Kini kami sudah mengubahnya, coba bermain seperti di putaran pertama tapi menambah daya gedor dengan mendatangkan dua striker baru." tuntasnya.**