REPUBLIK BOBOTOH - Penampilan Persib Bandung di Liga 1 2021 dinilai banyak kalangan masih angin-anginan.

Sempat membuka asa akan bertengger di puncak klasemen Liga 1 setelah tampil apik menggunduli Persipura Jayapura 3-0.

Kesempatan itu makin terbuka kala pemuncak klasemen sementara Arema FC ambruk di tangan anak-anak Persebaya dengan skor 1-0.

Sementara Persib akan menghadapi Persela Lamongan yang tengah berjuang keluar dari zona merah.

Sayangnya Beckham cs tak mampu bicara banyak dan hanya mampu bermain imbang melawan Persela dengan skor 1-1.

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts tak kapok dan masih optimistis timnya mampu bercokol di puncak klasemen Liga 1 2021.

Robert Alberts menegaskan Persib siap meladeni lawan-lawan tangguh demi mewujudkan target tersebut.

Setidaknya ada tiga lawan yang bakal menyulitkan tim berjulukan Maung Bandung tersebut hingga akhir musim ini, yakni Persija Jakarta pada 1 Maret 2022, Arema FC pada 9 Maret, dan Persebaya Surabaya pada 19 Maret mendatang.

Selebihnya, Persib Bandung akan menghadapi Persiraja Banda Aceh, Madura United, dan Persik Kediri.

"Bukan hanya menghadapi tiga tim tangguh, semuanya di liga ini menurut saya adalah tim yang kuat. Sayangnya ada beberapa tim di antaranya tidak memiliki cukup pengalaman," papar Robert Alberts dikutip dari bola.com.

Namun, jika melihat Persiraja Banda Aceh bisa menang saat lawan Persija Jakarta, jelas tidak ada perbedaan yang mencolok di antara peserta Liga 1 musim ini. Hanya pengalaman serta faktor keberuntungan yang membedakan.

"Seperti saat lawan Persela, kami kembali gagal memanfaatkan kesempatan untuk naik ke atas," kata Robert.

"Tapi untuk kali ini saya melindungi pemain Persib, karena jika melihat jadwal kami, orang-orang yang tahu sepak bola atau olahraga pasti paham dengan betapa pentingnya masa pemulihan," cetusnya.

Robert menambahkan Persib Bandung masih menyisakan enam hingga tujuh pertandingan di Liga 1 musim ini, dan beberapa tim kuat yang masih akan bertemu satu sama lain.

"Jadi semua masih bisa terjadi. Saat ini, kelima tim yang berada di papan atas masih punya peluang menjadi juara, meskipun Bali United saat ini seakan jadi kandidat paling kuat," kata Robert.

"Tapi kami tetap harus memiliki rasa percaya diri dipertandingan selanjutnya. Saya selalu menekankan kepada semua pemain untuk tetap berjuang keras," pungkas Robert.**

VIDEO