Performa Egy Maulana Vikri di Dewa United FC semakin mengkilat. (LIB)
REPUBLIK BOBOTOH - Dewa United saat ini berada di puncak klasemen sementara Liga 1 2023/2024.
Salah satu pemain yang ikut mengantarkan Dewa United ke puncak klasemen sementara adalah Egy Maulana Vikri.
Penampilan Egy Maulana Vikri di Dewa United FC pada Liga 1 2023/24 musim ini mulai menemukan bentuk performa terbaiknya.
Baca Juga: Kemewahan Persib Bandung Harus Dibayar Mahal!
Selama menjalani empat laga Egy memang tampil cukup apik dan mencetak satu gol serta dua asisst musim ini.
Di balik performa apiknya, Egy ternyata tak terbersit sedikitpun untuk kembali terpanggil Timnas.
Kini eks pemain FK Senica itu justru fokus dan berusaha memberikan penampilan terbaik untuk Dewa United di setiap pertandingan.
Baca Juga: Kecewa dan Sedih, Marc Klok Berharap Persib Bandung Bisa Bangkit
"Saat ini lebih baik saya fokus ke tim, perbaiki apa yang kurang, kerja keras dengan tim. Tapi soal pemanggilan (ke timnas), itu pilihan pelatih. Pastinya saya termotivasi untuk kembali ke timnas," papar Egy dikutip dari laman resmi Liga Indonesia Baru (LIB).
Bahkan Egy mengungkap apikny performa dirinya dibandingkan musim lalu karena ada peran seluruh anggota tim Dewa United.
"Itu yang membuat saya lebih baik secara fisik dan juga percaya diri. Tentunya saya sangat ingin berkembang lagi walaupun membutuhkan waktu. Tapi saya yakin bisa kembali ke performa terbaik, bahkan lebih," pungkasnya.**