REPUBLIKBOBOTOH.COM - Penjaga gawang Persib Bandung, Kevin Mendoza, tidak terlalu memikirkan kemungkinan pertandingan final Liga 1 2023-2024, kontra Madura United FC harus ditentukan lewat extra time atau adu penalti.

Kevin Mendoza menegaskan, dia cukup percaya rekan-rekannya akan bermain solid dan seimbang ketika bertahan maupun menyerang saat menghadapi Madura United dalam laga final Liga 1 2023-2024 pada 26 dan 31 Mei 2024.

Potensi terjadinya adu tendangan penalti di laga final, kata Kevin Mendoza, memang cukup besar, namun fokus dan konsentrasi tim tetap harus mengutamakan kemenangan di waktu normal.

Baca Juga : Tiket Final Liga 1 Persib vs Madura United untuk Promo dan Pre-Sale Ludes Terjual

"Saya tidak terlalu memikirkan tentang perpanjangan waktu. Saya percaya diri dengan tim dan saya pikir kami akan mencetak beberapa gol dan kami harus menjadi benar-benar solid dalam pertahanan maupun penyerangan," kata Kevin Mendoza.

"Saya yakin tim kami akan melakukannya, kami akan mencetak beberapa gol. Tentu saja mungkin kami akan babak penalti tapi kita tunggu dan lihat. Saya pikir kami akan menang," ujar kiper Timnas Filipina tersebut.

Pertandingan final leg pertama final Liga 1 2023-2024 Persib vs Madura United akan digelar di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu 26 Mei 2024.

Baca Juga : Sempat Terseok-seok di Awal Musim, Kini Persib Ada di Final, Bojan Hodak: Saya Juga tidak Tahu

Sedangkan leg kedua digelar di markas Madura United, Stadion Gelora Bangkalan, pada Jumat 31 Mei 2024 mendatang. Dua laga final Liga 1 2023-2024 akan disiarkan langsung Indosiar pada pukul 19.00 WIB.

Persib lolos ke final Liga 1 2023-2024 setelah mengandaskan Bali United FC di semifinal dengan skor agregat 4-1, imbang 1-1 pada leg pertama dan menang 3-0 di leg kedua. Sementara Madura United mengandaskan Borneo FC Samarinda dengan skor agregat 4-2.**