Timnas Kroasia. (Instagram/@hns_cff)
RBCOM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak cukup optimistis dengan kiprah negaranya di ajang Euro 2024 atau Piala Eropa yang berlangsung di Jerman.
Meski saat ini Kroasia dalam posisi terjepit karena baru mengemas 1 poin dari dua laga, Bojan Hodak percaya bahwa Vatreni, julukan Kroasia, akan tetap lolos ke fase gugur.
Pertandingan kontra Italia akan menjadi penentu langkah Kroasia untuk mengamankan tiket ke babak selanjutnya. Kroasia wajib menang dalam duel kontra Italia di Red Bull Arena, Selasa 25 Juni 2024 dini hari waktu Indonesia.
Duel ini dipastikan berjalan sengit lantaran Italia merupakan tim juara bertahan, sedangkan Kroasia memiliki pertemuan sangat positif atas Italia sejak tahun 1994.
Setelah kalah 0-3 dari Spanyol dan hanya imbang 2-2 lawan Albania Bojan merasa, Kroasia bisa melanjutkan tren positif atas Italia di laga nanti.
"Ya ini akan sulit karena Kroasia harus menang di pertandingan ini. Tapi ada dua hal, yang pertama, Kroasia itu tidak pernah kalah dari Italia dari sejarahnya," terang pria berusia 53 tahun tersebut.
Baca Juga : Ini Tim yang Didukung Penuh Bojan Hodak di Euro 2024
Hal lainnya yang membuat Bojan Hodak yakin ialah soal keberuntungan tim Kroasia. Ia merasa, Kroasia selalu dekat dengan Dewi Fortuna hingga selalu menang saat menghadapi pertandingan-pertandingan genting.
"Hal lainnya adalah Kroasia entah bagaimana, ketika dalam tekanan besar, justru tim nasional Kroasia selalu bermain dengan baik dan mendapat hasil bagus. Saya harap ini akan terjadi lagi," tutupnya.***