RBCOM - Demi membangun pesepakbola berkarakter, Akademi Persib Bandung terus menanamkan nilai-nilai positif kepada para pemain usia dini yang jadi peserta didiknya.

Salah satunya melalui event bertajuk Festival Akademi Persib yang digelar di Lapangan Soccer Republik, Jalan Surya Sumantri Kota Bandung, 27-28 Juni 2024.

Pada Festival Akademi Persib ini dipertandingkan kelompok usia grassroot (playgroup, U-10, U-11 dan U-12). Selain Kota Bandung (pusat), festival juga diikuti tujuh cabang Akademi Persib, yaitu Bared Patroman, Bogor, Cimahi, Cirebon Ranggajati, Karawang, Pati, dan Tasikmalaya.

Baca Juga : Kabar Dimas Drajad Gabung Persib Kian Kencang, Adhitia: Kita Masih Banyak Diskusi

Director of Persib Academy, Yoyo S Adiredja mengatakan, Akademi Persib tidak hanya membina pemain untuk bermain bola, tapi juga pemahaman tentang pembangunan karakter hingga nilai-nilai kemanusiaan.

“Pemain dilatih memahami nilai-nilai kemanuasian yang baik sehingga bisa lebih bermanfaat untuk saat ini dan masa depan,” kata Yoyo, Kamis 27 Juni 2024.

Selain grassroot, Festival Akademi Persib mempertandingkan kelompok usia junior (U-13, U-14, U-16, dan U-18). Pertandingan di kelompok ini akan digelar di Lapangan Soccer Republik, Bandung pada 5-7 Juli 2024 mendatang.

Baca Juga : Gantikan Teddy Tjahjono di Persib, Adhitia Putra Bicara Tekanan Bobotoh

Yoyo juga memastikan, Festival Akademi Persib ini akan menjadi ajang untuk melihat potensi pemain. Harapan ke depannya pemain dari Akademi Persib bisa dikembangkan untuk lebih berprestasi.

“Ini juga jadi ajang silaturahmi. Momen ini menjadi ajang diskusi pelatih juga pengurus untuk lebih baik ke depannya,” pungkasnya.***