Kevin Ray Mendoza optimistis Persib bangkit di matchday 2 ACL Two. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)
RBCOM - Penjaga gawang Persib Bandung, Kevin Ray Mendoza memastikan kesiapannya menghadapi gempuran para pemain Zhejiang FC pada laga terakhir Grup F AFC Champions League (ACL) Two 2024-2025.
Persib akan menghadapi Zhejiang FC di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Kamis 5 Desember 2024 malam.
Pertandingan Persib vs Zhejiang FC ibarat laga final karena kedua tim sama-sama dituntut meraih kemenangan agar bisa lolos ke 16 besar ACL Two 2024-2025.
Baca Juga : Henhen Panen Kritik, Bojan Hodak Ajak Bobotoh Flashback ke Musim Lalu
"Saya rasa kami dalam kondisi yang bagus, memang ada beberapa pemain yang mengalami cedera ringan dan sakit. Tapi saya rasa mereka sudah semakin membaik, kami sudah siap untuk laga berikutnya," kata Kevin Mendoza.
Ditanya soal kualitas barisan penyerang Zhejiang FC, Kevin Mendoza meyakinkan pertahanan Persib, termasuk dirinya siap menahan gempuran klub China itu.
"Tapi kami juga punya pertahanan yang bagus. Memang mereka punya penyerang yang bagus dan kami harus memperhatikannya. Jadi kami harus berhati-hati dan kami harus bersiap untuk ini," tegasnya.
Baca Juga : Bojan Hodak pun Terheran-heran Persib Sering Error dan tidak Konsisten
Persib dituntut meraih kemenangan atas Zhejiang FC dalam laga yang digelar di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis 5 Desember 2024.
Kemenangan dibutuhkan Persib, agar bisa lolos ke babak 16 besar atau fase knock out ACL Two 2024-25.
Namun kemenangan atas Zhejiang FC tidak akan cukup karena Persib butuh bantuan dari Port FC saat menghadapi Lion City Sailors.***