Persib vs Zhejiang FC. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)
RBCOM - Hasil pertandingan ACL 2 Persib Bandung vs Zhejiang FC, Maung Bandung menelan kekalahan dari Zhejiang FC di laga terakhir Grup F.
Persib takluk 3-4 dari Zhejiang FC dalam pertandingan yang digelar di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Kamis 5 Desember 2024 malam.
Tiga gol Persib diciptakan Beckham Putra Nugraha (31), David da Silva (70) dan tendangan penalti Tyronne del Pino di penghujung laga.
Baca Juga : Hasil dan Skor Sementara Persib vs Zhejiang FC: Maung Bandung Tertinggal
Sementara empat gol Zhejiang FC yang bersarang di gawang Kevin Mendoza diborong oleh Franko Andrijasevic dan Jean Kouassi, yang masing-masing mencetak dua gol.
Kekalahan dari Zhejiang FC memastikan kegagalan Persib di AFC Champions League 2 musim 2024-25.
Persib finish dengan tenggelam di dasar klasemen Grup F dengan mengoleksi 5 poin, hasil dari sekali menang, dua kali imbang dan tiga kali kalah.
Sementara itu, Zhejiang FC, juga tetap tersingkir dari kompetisi ACL 2 karena di waktu bersamaan Lion City Sailors menaklukkan Port FC.
Dengan kemenangan tersebut, Lion City Sailors tampil sebagai juara Grup F ACL 2 dan menjadi tim terakhir yang lolos ke 16 besar.***