REPUBLIKBOBOTOH.COM - Robert Alberts sudah membidik beberapa pemain baru untuk memperkuat timnya. Dalam waktu dekat ini mereka akan menjalani trial bersama tim Maung Bandung.
Robert Alberts mengatakan beberapa pemain tersebut merupakan pemain dari Diklat Persib yang sudah melalui tahap rekomendasi dari pelatih dan manajer Diklat.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Akan tetapi sebelum bergabung ke tim senior, Robert akan melihat kemampuannya dalam proses trial. Nantinya setelah proses trial telah rampung, Robert akan menentukan pemain yang bergabung dengan tim senior.
"Ya kami sudah mengidentifikasi pemain U-20 kami dari tim U-20. Yang pertama kami tentunya melihat bagaimana talenta yang direkomendasikan dari pelatih tim junior dan koordinatornya, Yoyo (Adiredja) dan kami melihat kemampuan individual dan mentalitasnya," ujar Robert di jumpa pers virtual, Jumat (21/8/20) siang.
Lanjut Robert, pemain Diklat U-20 yang akan trial juga harus dipastikan tidak terpapar Covid-19 demi menjaga pemain lainnya. Untuk itu dalam waktu dekat ini pemain Diklat Persib akan segera diundang untuk mengikuti pemeriksaan Swab sebelum menjalani trial.
"Jika semua berjalan sesuai rencana kami, mereka akan diundang dan melakukan swab test dan kami menanti hasil swab test dari empat pemain U-20 itu. Baru mereka bisa ikut berlatih dengan kami dan dilihat nanti bagaimana kapasitas yang mereka miliki untuk bergabung bersama tim," tuturnya.
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: M Taufik