Shahril Ishak Ungkap Perbedaan Penampilan Timnas Indonesia Dulu dan Sekarang

Shahril Ishak Ungkap Perbedaan Penampilan Timnas Indonesia Dulu dan Sekarang

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Mantan pesepak bola Singapura yang juga pernah membela Persib Bandung, Shahril Ishak buka suara tentang penampilan Timnas Indonesia saat ini. Ia mengatakan perubahan dan peningkatan pesat sangat terlihat ketika Timnas Indonesia bermain.


Segi taktik dalam pola menyerang Timnas Garuda cukup bervariatif. Shahril mengatakan saat ini Indonesia lebih bagus dan berprogres ketika menerapkan pola menyerang.

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Apalagi saat menerapkan startegi menyerang, Timnas selalu menghadirkan kejutan untuk seisi stadion.

"Berbeda. Segi teknikal, corak permainan lebih beda. Lebih baik lagi, lebih bagus lagi. Segi sepak bolanya sekarang lebih berstrategi. Lebih pintar bagaimana ketika harus memainkan bola, bagaimana ketika mau menyerang," kata Shahril kepada wartawan, belum lama ini.

Berbeda saat Shahril bergabung Persib di tahun 2010 lalu, strategi sepak bola Indonesia cukup aneh. Bahkan ia mengatakan strategi sepak bola Indonesia tidak bisa mengatur tempo baik menyerang atau bertahan.

Untuk saat ini Shahril memuji perkembangan sepak bola Indonesia. Ia berharap peningkatan tersebut bisa terus berjalan hingga permainan Timnas Indonesia bisa lebih matang.

"Kalau dulu kan harus menyerang terus, tidak pintar untuk tenang dulu, oke ini waktunya untuk memainkan bola, tenang. Waktu saya main disuruh ayo terus menyerang. Sekarang kalau semuanya lebih pintar, lihat posisi masing-masing, gimana saat menyerang dll," tuntasnya. (Afy Ramadhan)

https://www.youtube.com/watch?v=tRAEcPsfTXU&t=7s

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini