BOGOR – bank bjb terus melakukan upaya untuk mendorong langkah pemerintah terkait program percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Stimulasi demi stimulasi telah diberikan perseroan, khususnya kepada para pelaku usaha yang membutuhkan suntikan permodalan segar agar dapat mengarungi dunia usaha di masa adaptasi kebiasaan baru (AKB).
Jalinan kemitraan dengan berbagai pihak terus diperluas agar manfaat penyaluran dana PEN dapat dirasakan seluas-luasnya oleh berbagai pihak yang membutuhkan. Bertempat di bank bjb Kantor Cabang (KC) Cibinong pada Rabu (9/9/2020), bank bjb menyepakati perjanjian kerja sama pemberian kredit usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dengan Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah (KSPPS) Annajah Solution Indonesia (ANNSI) untuk menunjang kebutuhan usaha mitra ANNSI.
Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto mengatakan bahwa langkah ini merupakan wujud komitmen perseroan dalam menjalankan fungsi intermediasi perbankan dengan sebaik-baiknya dem mendorong berbagai upaya percepatan agenda PEN.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
"Kebutuhan akan permodalan usaha menjadi semakin meningkat seiring dinamika yang terjadi selama masa pandemi COVID-19. bank bjb hadir di tengah-tengah masyarakat untuk menjawab kebutuhan tersebut lewat beragam tawaran kemitraan demi kemudahan akses pembiayaan agar para pelaku usaha dapat memperoleh manfaat sebaik-baiknya untuk menunjang keberlangsungan usahanya," kata Widi.
Dengan adanya kerja sama ini diharapkan para pelaku UMKM di Kabupaten dan Kota Bogor mitra ANNSI memiliki kemudahan akses dalam menikmati produk dan layanan unggulan bank bjb baik berupa pembiayaan KUR dan non KUR maupun Program Ekonomi Masyarakat Terpadu (PESAT) serta layanan perbankan lainnya agar para pelaku UMKM dapat terus tumbuh dan berkembang dalam mendorong laju perekonomian daerah.
ANNSI merupakan perusahaan yang usahanya bergerak dalam bidang koperasi, pengadaan barang dan jasa, serta konsultan teknologi informasi. Di samping itu, ANNSI juga tengah mengembangkan rintisan usaha bidang pertanian. ANNSI sebagai perusahaan memiliki mitra binaan pelaku UMKM, BUMDes dan Lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang tersebar di kabupaten dan Kota Bogor.
Penandatangan Kerjasama ini dilakukan oleh Pemimpin bank bjb KC Cibinong Boy Pandji Soedrajat dengan Direktur ANNSI Asep Nuhdi dan disaksikan oleh Pemimpin Divisi Kredit UMKM bank bjb Denny Mulyadi. Dalam sambutannya, Denny Mulyadi berpesan agar program PEN yang telah dicanangkan pemerintah harus mendapat dukungan penuh dari semua pihak.
bank bjb sesuai dengan tugas dan fungsinya senantiasa mengupayakan agar pemberian fasilitas pinjaman permodalan usaha dilakukan tepat sasaran agar dapat memberi manfaat berkelanjutan bagi pelaku UMKM. Selain dalam rupa permodalan, bank bjb juga memberikan stimulasi pemberdayaan sehingga langkah usaha yang dijalankan dapat berkesinambungan.
"bank bjb selalu siap untuk memberikan layanan bagi UMKM dan melakukan kemitraan dalam pembiayaan usaha yang bertujuan untuk meningkatkan skala usaha UMKM, sehingga dapat berkontribusi dalam pembangunan daerah," kata Denny. (adv)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: Daddy