REPUBLIKBOBOTOH - Persib Bandung memutuskan untuk meliburkan skuatnya selama dua bulan. Keputusan tersebut diambil setelah kompetisi di tahun 2020 ditiadakan.
Menanggapi hal tersebut, striker asing Persib, Geoffrey Castillion mengaku bahwa ini adalah pengalaman pertamanya bersama klub namun tidak bisa bermain karena kompetisi ditunda.
"Iya (pengalaman pertama), sangat lama dan saya tidak bermain sekarang. Tapi saya rasa semuanya mempunyai perasaan yang sama karena lama tidak bermain sepakbola. Tapi situasinya seperti ini dan kami harus memakluminya. Saya rasa kami dalam kondisi yang siap untuk tahun depan," kata Castillion kepada wartawan, Selasa 3 November 2020.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Castillion menegaskan masih terus menunggu begulirnya kembali kompetisi.
"Bagi saya, saya hanya ingin bermain sepakbola tapi ada hal lain yang tidak kalah penting. Jadi kami hanya bisa menanti kapan kami bisa bermain lagi. Kami mencoba untuk siap tampil lagi ketika liga dimulai kembali," paparnya.
Pemilik nomor punggung 20 itu memutuskan untuk pulang ke Belanda pasca skuat diliburkan.
"Kemungkinan besar pekan depan. Jadi saya akan merencanakan semuanya sekarang dan penerbangannya kemungkinan baru di pekan depan," tukasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: Helmi M Permana