Agar Tidak Bosan, Dado Tambah Tiga Variasi Latihan

Agar Tidak Bosan, Dado Tambah Tiga Variasi Latihan

REPUBLIKBOBOTOH - Agar tidak bosan dengan program latihan mandiri yang diberikan tim pelatih, pemain Persib Bandung, Dedi Kusnandar mempunyai cara agar tetap semangat menjalani latihan tersebut.

Dado menambah tiga variasi latihan yaitu bersepeda, joging, dan berlatih dengan menggunakan bola.


"Saya tetap menjalankan latihan mandiri dari program pelatih. Setiap harinya, ada program dengan menu yang berbeda setiap pesannya. Saya juga menambah buat variasi latihan, sesekali latihan dengan bola dan berikutnya tidak," kata pemain bernomor punggung 11 ini dikutip dari laman resmi klub.

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Sesekali berlatih mandiri dengan bola. Cari variasi latihan saja," imbuhnya.

Latihan mandiri yang dilakukan pemain Persib termasuk Dado tentunya bukan yang pertama. Mereka pernah menjalaninya saat virus corona mulai melanda Indonesia awal Maret lalu.

Yang berbeda, kata Dado, saat ini ia bisa memilih tempat berlatih dibandingkan beberapa bulan sebelumnya yang hanya dilakukan di rumah. Namun Dado tetap menerapkan protokol keehatan dalam latihan. (Raffy Faraz Ramadhan)

https://www.youtube.com/watch?v=7vSO_Qx50L8&feature=youtu.be

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini