Rumor Transfer Pemain Liga 1: PSM Sudah Dapatkan Pengganti Wiljan Pluim?

Rumor Transfer Pemain Liga 1: PSM Sudah Dapatkan Pengganti Wiljan Pluim? Ilustrasi PSM Makassar. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - PSM Makassar santer dikaitkan dengan pemain asal Paraguay, Walter Araujo, yang kabarnya bakal didatangkan pada jendela transfer paruh musim.

Pemain berusia 28 tahun itu, belakangan disebut-sebut jadi incaran PSM untuk menggantikan Wiljan Pluim yang memilih mengakhiri kerja sama dengan Juku Eja.

Walter Araujo terakhir kali bermain di klub Venezuela, Metropolitanos FC, dan dia baru baru saja menyampaikan perpisahan kepada fans klub asal Kota Caracas itu.

Baca Juga : Tyronne Del Pino: Senang Bisa Bertemu Teman-temanku Lagi

Perpisahan Walter Araujo dengan Metropolitanos FC dianggap sebagai sinyal pemain kelahiran 5 September 1995 itu, memang masuk radar PSM.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Musim yang sulit dalam karir saya telah berakhir, tahun di mana kepura-puraan pribadi saya adalah tim raksasa," tulis Walter Araujo melalui unggahan di akun instgram pribadinya @wal10ara pada Minggu 15 Oktober 2023.

"Kami mencapai peringkat baru di turnamen International (yang tidak sedikit) tetapi harapan yang lain, setelah memenangkan kejuaraan dengan tinggi."

Baca Juga : Jadwal Lengkap Pekan 16 Liga 1 2023-2024 dan Jam Tayang Siaran Langsung

"Kami siap untuk mempertahankan gelar itu. Saya berterima kasih kepada seluruh keluarga @metropolitanosfc atas semua dukungan yang telah di berikan kepada saya dan rekan-rekan saya sebagai teman membantu saya menjadi tangguh," ungkpanya.

"Hal baik tentang kemalangan adalah pembelajaran yang meninggalkanmu," tulisnya mengakhiri.

PSM sendiri setelah kehilangan Wiljan Pluim, juga dikabarkan bakal melepas beberapa pemain bintangnya. Seperti Yuran Fernandes dan Sayuri bersaudara, Yance-Yakob.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini