Karena Alasan Ini, Bojan Hodak Sebut Melawan Barito Putera Akan Jadi Laga Sulit Buat Persib

Karena Alasan Ini, Bojan Hodak Sebut Melawan Barito Putera Akan Jadi Laga Sulit Buat Persib

RBCOM - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak, menyebut duel melawan Barito Putera akan menjadi laga sulit bagi Dedi Kusnandar cs.

Persib Bandung akan menghadapi Barito Putera pada laga pekan ke-15 Liga 1 2024/2025 di Stadion Sultan Agung Bantul, DI Yogyakarta, Rabu, 18 Desember 2024.

Padatnya jadwal yang harus dilalui Persib di bulan Desember ini, menjadi ancaman perfoma pemainnya tak akan maksimal.

Baca Juga : Dua Sosok Barito Putera Ini Jadi Perhatian Serius Bojan Hodak

"Pertandingan besok saya rasa bagi kami akan jadi laga yang sulit karena padatnya jadwal. Tapi kami sudah siap untuk pertandingan, semua pemain sudah siap untuk bermain," kata Bojan Hodak, Selasa (17/12/2024).


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Hal lainnya yang menurutnya bisa membuat Persib di laga besok akan kesulitan adalah kondisi lawan yang terjepit.

Saat ini Barito Putera tertahan di urutan 14 klasemen sementara Liga 1 2024/2025. Bpjan Hodak memprediksi, skuad asuhan Rahmad Darmawan ini akan tampil habis-habisan dikandangnya.

Baca Juga : Pernyataan Jujur dari Tyronne Del Pino Soal Barito Putera

"Kami prediksi ini akan sulit karena Barito dekat dengan zona degradasi jadi saya yakin mereka akan bermain all out," tuntas pelatih asal Kroasia ini.***

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini