REPUBLIKBOBOTOH - Pelatih Persib, Robert Alberts memilih untuk menghabiskan waktu liburnya di Bali.

Ada banyak hal yang dilakukan Robert termasuk memantau perkembangan sepakbola, baik di dalam atau di luar negeri.

Bali merupakan tempat yang baik untuk Robert dalam memantau perkembangan sepakbola Indonesia.

Tak jarang, ia bertemu dengan beberapa koleganya untuk membahas sepakbola Indonesia dan luar negeri.

'Iya saya berlibur ke Bali dan menghabiskan waktu sekitar 3 pekan di Bali. Saya punya beberapa teman di Bali dan saya juga punya waktu yang bagus di sana untuk memantau apa yang terjadi di sepakbola Indonesia dan juga mempelajari tentang sepakbola di seluruh dunia," ujar Robert kepada awak media.

Pelatih asal Belanda itu juga menjelaskan hasil diskusinya dengan beberapa kolega di Bali membuat motivasinya semakin bertambah untuk menyambut kompetisi.

Saat ini, Robert sudah berada di Bandung dan sudah siap kembali untuk meracik timnya yang akan segera bertanding pada Februari mendatang.

"Itu memberi saya banyat sudut pandang dan ini juga cukup mengisi ulang tenaga saya. Kali ini saya sudah kembali ke Bandung dan akan berada di Bandung dalam waktu yang lama. Berharap semua bisa berjalan sesuai dengan rencana bahwa liga akan dimulai Februari apapun formatnya," tambahnya.

Eks pelatih Hittarps IK itu menegaskan, seluruh awak timnya sudah tidak sabar untuk melanjutkan kompetisi yang sudah tertunda selama lebih dari satu semester.

Bahkan ia juga melihat seluruh Bobotoh sangat antusias menunggu kabar kelanjutan kompetisi musim ini.

"Kami memiliki banyak pemain yang sudah ingin bermain sepakbola, ada pelatih yang tidak sabar melatih tim dan official yang mau membatu tim. Jangan lupa juga ada suporter yang ingin mendukung lagi tim mereka"

"Jadi banyak hal yang dipertaruhkan untuk sepakbola dan Indonesia, bagus untuk melihat dari sudut pandang yang berbeda ketika saya tidak berada di Bandung," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

Video

https://www.youtube.com/watch?v=XpZ4C6ZyUuE&t=1212s