REPUBLIK BOBOTOH - Nomor punggung 24 di Persib sangat identik dengan Hariono. Namun siapa sangka ada andil kit man saat Hariono memilih nomor punggung 24 untuk dikenakannya di tim Maung Bandung.

Dari YouTube Persib, Hariono mengatakan bahwa nomor punggung 24 diberikan oleh Zulkarnain yang bertugas sebagai kit man. Padahal ia sempat meminta nomor punggung 14 sebelum memilih 24.

Hanya saja permintaan Hariono tak bisa dikabulkan Zulkarnain lantaran nomor 14 sudah dipakai oleh bek asal Kamerun, Nyeck Nyobe. Sehingga ia memakai nomor punggung 24 selama membela Maung Bandung.

"Pak Ajun (Zulkarnain) yang kasih itu. Pertama saya bilang ke Pak Ajun, ada nomor 14 biar sama kayak di Deltras, waktu itu dipake nyeck nyobe, dikasih lah nonor 24 ditawarin 24, akhirnya gak apa-apa nerima aja," ujar Hariono.

Ia juga bersyukur karena nomor 24 bisa menemani karirnya selama di Persib. Bahkan nomor 24 selalu identik dengan Hariono dan sebagai bukti kesetiaan terhadap Persib.

"Ya awalnya seperti apa yang saya katakan, alhamdulillah nomor itu selalu menemani saya. Orang diluar mungkin 24 identik dengan saya, ya bersyukur saja, alhamdulillah," imbuh pria asal Deltras tersebut.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Zulkarnain karena telah memberikan nomor tersebut dan mendoakan agar tetap setia bersama Persib.

"Terima kasih Pak Ajun, sing awet di Persib," harap penikmat musik Koplo tersebut. (Raffy Faraz Ramadhan)

Video

https://www.youtube.com/watch?v=VOSBTkUVjxs