REPUBLIK BOBOTOH - Gelandang Persib,Dedi Kusnandar harus mendapatkan penanganan medis usai berlaga di babak Semi Final Piala Menpora 2021 kontra PS Sleman. Pada laga tersebut, pemain asal Jatinangor itu harus ditandu ke luar lapangan karena berbenturan dengan salah seorang pemain PS Sleman.

Sebelum ditandu ke luar lapangan, Dedi sempat bermain beberapa menit. Hanya saja Dedi tak bisa menahan rasa sakit, dan terkapar di lapangan, tepat didekat kotak penalti lawan.

Setelah dilarikan ke rumah sakit, pria yang akrab disapa Dado itu memberi isyarat bahwa kondisinya baik baik saja. Kabar tersebut disampaikan eks pemain Persebaya itu melalui akun Instagramnya.

”Alhamdulillah terima kasih support dan doa nya semua nya sekarang sudah normal kembali dan selamat kawan kawan,” tulis pemilik nomor 11 itu di akun Instagramnya pada Selasa, 20 April 2021.

Dengan kejadian tersebut, Dedi Kusnandar mendapat dukungan dari banyak pihak. Selain dari musisi dan atlit, dukungan untuk Dado juga disampaikan oleh dua mantan 3 mantan pemain Persija, yakni Rizky Darmawan, Shahar Ginanjar, dan Firman Utina.

Dukungan tersebut disampaikan di kolom komentar unggahan tersebut.

hanifan_yk : Alhamdulillah a

rizkydarmawan30 : Semoga lekas sembuh dan gak ada apa apa sodara

shaharginanjar12 : Sehat do sing d kuatkeun

rudiyana29 : Alhamdulillah. jagjag waringkas deui kang dado @dedikusnandar11 ?

bayu23gatra : Alhamdulillah ded❤️❤️❤️

domystupa : Alhamdulilah bro ? cepet pulih kembali ? goodluck di final

firmanutina1515 : Idola @dedikusnandar11 gimana keadaannya,semoga sehat terus dan sukses di final ya???

zaenalarief96 : Sehat deui ded.bismillah insya Alloh final main.

yannahead : alhamdulillah… gaspool deui ahh.

Saat ini Dedi Kusnandar sudah bergabung latihan dengan timnya. Akan tetapi Dado hanya berlatih ringan saja untuk memulihkan kondisi kebugarannya. (Raffy Faraz Ramadhan)