REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persija, Sudirman memprediksi pertandingan Grand Final Piala Menpora 2021 kontra Persib akan berjalan sengit. Selain persiapan kedua tim cukup baik, ada banyak sejarah di duel sarat gengsi tersebut.

Berada di tim Persija sejak satu dekade ke belakang, Sudirman mengaku bahwa duel ini memang selalu menghadirkan kesan berbeda. Pasalnya ada banyak gejolak di pertandingan tersebut.

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya, bahwa suporter kedua tim memiliki hubungan yang kurang harmonis. Sehingga gejolak saling lempar sindiran selalu terjadi jelang duel tersebut.

Tak hanya itu, panasnya perang di dunia maya kerap menular ke pertandingan. Sering kali pertandingan sarat gengsi ini menghadirkan intrik sehingga permainan semakin seru untuk disaksikan.

"Bagi saya makna Persija dan Persib ini yang penuh fanatisme, penuh gejolak di media sosial, tapi yang pasti pertandingan ya pertandingan, sportifitas nomor 1," ujar pelatih berusia 51 tahun tersebut pada sesi jumpa pers, Rabu, 21 April 2021.

Kendati demikian Sudirman mengaggap wajar dengan peperangan di media sosial. Apalagi para pendukung kedua tim sama-sama ingin tim kebanggaannya meraih kemenangan.

Oleh karena itu, Sudirman tak menutup telinga akan suara Jak Mania di laga tersebut. Ia sudah menyiapkan skema agar timnya bisa meraih gelar juara di turnamen Piala Menpora 2021.

"Keinginan menang kedua tim sangat besar, saya juga memprovoke pemain saya agar terus menang dalam setiap pertandingam ,tapi yang paling penting sportfitas di dalam lapangan," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

Video

https://www.youtube.com/watch?v=QCS-FoccN7U