REPUBLIK BOBOTOH - Pemain Persib, M. Aqil Savik beberkan kondisi keluarganya usai menjadi korban perusakan kendaraan berplat B di Jalan Diponegoro, Kota Bandung pada Minggu, 25 April 2021. Ia mengatakan bahwa kondisi kakanya mulai membaik meskipun saat ini masih mengalami trauma.

Aqil menjelaskan sang kakak memang masih mengalami trauma saat mobil yang dikendarainya dirusak oleh oknum Bobotoh. Bahkan saat ditanya soal peristiwa tersebut, Aqil menjelaskan bahwa sang kakak masih ketakutan.

"Sudah baik, tapi masih trauma digrombolin, diteriakin, dimaki maki. Saya juga ngalamin kita nabrak nyerempet aja degdegan. Gimana cewek," ujar Aqil di salah satu hotel di Bandung pada Senin, 26 April 2021.

Dilihat dari kerusakan, Aqil menambahkan bahwa beberapa bagian permukaan mobil yang dikendarai keluarganya mengalami kerusakan. Tak hanya itu, terdapat beberapa coretan cat semprot di beberapa bagian mobil.

";Diliat dari video ke aqil, lempar lempar, kaca dipilokin ditulisin, kepentok, mobil bagian belakang sempet nabrak karena kaget ngerem,"

"Soalnya sodara dari sana (Jakarta), memang ada mobil disana. Tapi sekarang tinggal di bandung dan memang warga Bandung," tambahnya.

Ia berharap aksi ini menjadi yang terakhir terjadi akibat ulah oknum suporter.

"Mungkin sangat disayangkan. Semoga ini yang terakhir ke depannya jangan ada lagi. Sangat disayangkan apalagi kita lama vakum, satu tahun ga main. Dan laga kemarin itu laga uji coba untuk liga 1," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)