REPUBLIKBOBOTOH - Kapten tim Persib Bandung, Supardi Nasir buka suara usai kekalahan atas Persija di dua leg babak final Piala Menpora 2021. Persib takluk 2-0 di leg pertama dan tumbang 2-1 di leg kedua.

Kekalahan tersebut membuat asa Persib untuk meraih gelar juara turnamen pramusim sirna.

"Pertandingan yang berat untuk kita tentunya. Hasil yang tidak kita harapakan tapi ada hikmah ada pelajaran yang bisa kita ambil," kata Supardi kepada awak media, Senin 26 April 2021.

BACA JUGA: Ini Pernyataan Sikap Viking dan Jakmania Terkait Insiden Pasca Final Piala Menpora

Supardi tak menampik bahwa laga Persib vs Persija selalu 'melibatkan' gengsi baik bagi para pemain dan bobotoh. Namun Supardi meminta pemahaman dari semua pihak bahwa kondisi Persib saat ini sedang melakukan persiapan jelang bergulirnya Liga 1 2021.

"Ini bagi bobotoh mungkin prestige lebih dari sekadar pertandingan biasa. Cuma kita juga minta pemahaman juga bahwa ini kita masih dalam persiapan juga tim ini. Bukan kita gak serius, kita sangat serius," tegasnya.

Supardi menambahkan, bagi para pemain, setiap laga yang dilakoninya adalah penting. "Tapi inilah hasil yang bisa kita berikan saat ini," katanya.

"Yakinlah tim ini akan berkembang. Jadi dukung doa suport dari semuanya," pungkas Supardi. (Raffy Faraz Ramadhan)