Pelatih Persib Robert Alberts. (MO Persib)
REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung terus menambal kekurangannya jelang laga melawan Bhayangkara FC di pekan ketujuh seri 2 Liga 1 2021, di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Sabtu 16 Oktober 2021.
Beberapa hal yang disorot oleh pelatih Robert Alberts adalah kerja sama antar pemain yang perlu ditingkatkan hingga isu utama Persib saat ini yaitu tumpulnya barisan depan.
"Hari ini kami masih membenahi sejumlah hal yang menjadi kekurangan tim seperti posisi dalam menyerang, cara bertahan ketika ada umpan jauh dan juga memperbaiki agresivitas pemain sehingga menang dalam duel 1 lawan 1. Kunci dari segalanya adalah menjaga setiap lini agar tetap solid," kata Robert, Selasa 12 Oktober 2021 dikutip dari laman resmi Persib.
Robert juga terus memantau perkembangan pemainnya saat ini. Dipastikan 8 pemain Persib tidak akan masuk dalam daftar susunan pemain melawan Bhayangkara FC. Mereka adalah Ardi Idrus, Marc Klok, Dimas Juliono Pamungkas, Ferdinansyah, Beckham Putra, Aqil Savik, Bayu Fikri, dan I Made Wirawan.
Sementara Victor Igbonefo masih terus dipantau perkembangannya setelah melakoni laga bersama Timnas Indonesia.
Kabar terbaru tentang kondisi pemain Persib adala cederanya Febri Hariyadi dan Geoffrey Castillion yang sempat mengalami masalah dengan pahanya.
"Kondisi pemain secara umum dalam keadaan baik. Febri sempat mendapat benturan di kepala, tapi sepertinya dia baik-baik saja. Di latihan hari ini dia diistirahatkan karena nampak sedikit pusing. Geoffrey juga masih dipantau karena sempat mengalami cedera paha," ungkapnya.**