Ilustrasi David da Silva. (MO Persib)
REPUBLIK BOBOTOH - Setelah mendapat waktu libur selama satu pekan, para pemain Persib Bandung akan kembali ke lapangan hijau pada Selasa 21 Desember 2021.
Persib akan memulai persiapan menatap seri 4 Liga 1 2021 yang rencananya digelar pada Januari 2022.
"Latihan kembali pada hari Selasa 21 Desember 2021," kata Robert Alberts, Ahad 19 Desember 2021, dikutip dari laman remi Persib.
Sejumlah program latihan sudah dipersiapan oleh pelatih asal Belanda tersebut.
Pada pekan pertama, Nick Kuipers dan kolega akan mendapat menu latihan bervariasi dalam dua sesi.
Persib akan menjalani menu latihan teknik dan taktikal dengan intensitas sedang, baik di lapangan maupun tempat kebugaran.
Robert berharap, para pemainnya dalam kondisi yang fit saat mengikuti latihan perdana pascalibur, besok.
"Saya berharap pemain dalam kondisi kesehatan yang baik dan punya motivasi lebih berlipat untuk membuat putaran kedua lebih baik untuk mencapai target menjadi tim terbaik di Indonesia (juara)," ungkapnya.
Kapan David da Silva dan Mohammed Rashid Bergabung?
Pelatih Robert Alberts sebelumnya berharap, seluruh pemain Persib bisa mengikuti sesi latihan perdana tersebut, termasuk dua pemain asingnya, Mohammed Rashid dan David da Silva.
"Saya harap dia bisa segera bergabung dengan kami dalam latihan di bulan ini, sebelum kami bertolak ke Bali," kata Robert, Rabu 15 Desember 2021.
Namun Robert belum mengetahui secara pasti kapan David dan Rashid tiba di Bandung karena sejumlah aturan yang harus dijalankan kedua pemainya itu.
"Rashid tentunya harus menjalani karantina. Begitu pula dengan (David) da Silva. Dia sudah dalam perjalanan kembali, tapi masih harus mengurus visa dan karantina selama sepuluh hari. Tentunya dia juga harus melalui tes PCR dan lain sebagainya," kata Robert.
"Jadi saya tidak bisa menyebutkan secara pasti tanggal berapa mereka tiba. Tapi mereka sudah dalam perjalanan, mungkin saja sudah tiba. Saya belum tahu secara pasti," ujar Robert saat itu.**