REPUBLIK BOBOTOH - Setelah terbuang dari Bali United FC, gelandang serang asal Belanda, Melvin Platje resmi gabung Bhayangkara FC.

Melvin Platje resmi diumumkan gabung Bhayangkara FC lewat akun Instagram klub, @bhayangkarafc pada Jumat 7 Januari 2022.

Akun Instagram agen Melvin Platje, Gabriel Budi juga mengumumkan bergabungnya sang pemain ke klub berjuluk The Guardian tersebut.

Pemain berusia 33 tahun itu menandatangani kontrak jangka pendek selama setengah musim dengan Bhayangkara FC.

BACA JUGA: Sudah Tayang! Anya Geraldine dan Jefri Nichol Jadi Pemeran Utama Video Klip Noah 'Bintang di Surga'

BACA JUGA: Setelah Sepak Bola, Kini Raffi Ahmad dan Gading Marten Emban Misi khusus di Liga Basket

Melvin Platje diplot menggantikan Renan Silva yang dilepas Bhayangkara FC setelah putaran pertama berakhir.

Sebagai seorang winger, kemampuan Melvin Platje diharapkan bisa membantu penyerang andalan Bhayangkara FC, Ezechiel N'Douassel.

"Halo, saya Melvin Platje. Saya adalah pemain baru Bhayangkara FC. Bhayangkara FC? Polri! Polri! Polri!" ucap Platje dalam video perkenalannya di akun Instagram Bhayangkara FC.

"Durasi kontrak Platje bersama Bhayangkara FC sampai akhir musim ini, namun dengan opsi perpanjangan setahun," ujar agen Platje, Gabriel Budi dalam akun Instagramnya, @gabrielbudi.

Selama sekira 3,5 tahun membela Bali United, Melvin Platje terbilang cukup produktif untuk seorang winger dengan mencetak 24 gol dari 59 pertandingan di Liga 1.**