Robert Alberts (Kris Andieka/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib, Robert Alberts beberkan jumlah pemain yang akan diseleksinya dalam waktu dekat ini.
Ia mengatakan Persib akan menyeleksi 4 pemain untuk mengisi slot kuota pemain asing Asia di musim depan.
Pria asal Belanda itu mengungkapkan bahwa salah seorang pemain yang akan diseleksi sudah tiba di Bandung. Pemain tersebut berasal dari Jepang yang sempat berkarir di Eropa, yakni Ryohei Miyazaki.
Baca Juga : Djanur Sudah Miliki Pengganti Ciro Alves, Persikabo Bakal Langsung Geber Uji Coba
"Untuk pemain Asia, satu pemain sudah tiba di Indonesia kemarin, dia pemain dari Jepang dan pernah bermain di Eropa," kata pria berusia 67 tahun itu pada Senin, 16 Mei 2022.
Selain Ryohei Miyazaki, akan ada 3 pemain seleksi lainnya, yakni berasal dari Filipina, Korea Selatan, dan Jepang. Untuk pemain Timnas Filipina, Robert menjelaskan pemain tersebut akan tiba di pekan depan.
"Lalu akan ada satu pemain akan tiba pekan depan dari tim nasional Filipina," imbuhnya.
Sedangkan dua lainnya akan tiba dalam waktu dekat ini karena keduanya masih memperkuat timnya di Liga Thailand dan Liga Jepang.
Baca Juga : Beckham Belum Punya Persiapan Khusus Dalam Menatap Piala AFC
"Lalu ada dua pemain lainnya. Satu berasal dari Jepang dan kini masih bermain di Eropa jadi belum bisa datang sekarang,"
"Satu lainnya merupakan pemain Korea yang bermain di Thailand tapi masih belum bisa datang sekarang,"
"Jadi kami punya empat pemain yang terkonfirmasi akan datang untuk menjalani trial," tutupnya.**