Rohit Chand. (LIB)
REPUBLIK BOBOTOH - Kekosongan kuota pemain asing Asia Persib semakin menarik diperbincangkan.
Setelah memulangkan Ryohei Miyazaki karena tak memenuhi standar, Persib berencana akan kembali mendatangkan sejumlah pemain asing lainnya dari berbagai negara.
Nama pemain Filipina, Dylan de Bruyken dan Mark Hartmann kian santer diisukan akan mengkuti sesi seleksi bersama Persib. Namun Persib menjelaskan bahwa pemain asal Filipina itu menunda keberangkatannya ke Bandung lantaran harus memenuhi panggilan Timnas.
Baca Juga : Robert Alberts Ogah Terburu-buru Libatkan Tiga Pemain Indonesia U-23
Kabar lainnya, belum lama ini, terdapat satu nama pemain yang diisukan gabung Persib. Sosok tersebut ialah pemain asal Nepal eks Persija, Rohit Chand.
Pelatih Persib, Robert Alberts menjelaskan bahwa Rohit tak masuk ke dalam kriteria yang diinginkannya. Selain sudah resmi gabung dengan Persik Kediri, pelatih berkebangsaan Belanda itu memerlukan pemain bertipikal menyerang.
"Kamu harus melihat posisinya, posisi apa yang kami butuhkan di tim. Jika melihat kondisi gelandang, itu sudah menjadi titik paling kuat di Persib. Jadi posisinya tidak sesuai dengan apa yang dibutuhkan," ujar pelatih asal Belanda itu pada Senin, 23 Mei 2022 di Stadion Sidolig.
Ia menambahkan timnya tak memerlukan pemain gelandang dan bertahan. Pasalnya Persib merupakan tim dengan pertahanan terbaik di musim lalu dan sektor gelandang Persib sudah diisi oleh banyak pemain di masa persiapan kali ini.
Baca Juga : Persib Pantau Satu Pemain Lokal Usai Pulangkan Muhammad Reza Kusuma, Ini Sosoknya
"Untuk saat ini kami perlu pemain di penyerangan. Kami memiliki pertahanan paling kokoh di liga musim lalu dan kami masih ingin lebih baik dalam urusan mencetak gol. Jadi tentunya itu yang sedang kami cari." tutup Robert Alberts.**