Bobotoh hadir di Lapangan Sidolig untuk menyaksikan Gim Internal Persib, Sabtu lalu. (Adam Husein/Republik Bobotoh/
REPUBLIK BOBOTOH - Kerinduan bobotoh untuk bisa menyaksikan aksi para pemain Persib Bandung di lapangan sedikit terobati.
Bobotoh hadir di Lapangan Sidolig untuk menyaksikan gim internal Persib yang digelar Sabtu 21 Mei 2022 lalu.
Ratusan bobotoh memenuhi salah satu sudut tribun stadion Persib tersebut. Mereka membentangkan spanduk dukungan dan yel-yel teriakan pemacu semangat.
Baca Juga : Pelatih Persib Jalin Komunikasi dengan Banyak Pemain Filipina, Termasuk Mark Hartman
Menanggapi kehadiran bobotoh di lapangan Sidolig, bek asing Persib Nick Kuiper rupanya kurang puas.
Ia menilai jumlah bobotoh yang hadir pada gim internal tersebut masih terlalu sedikit.
"Jumlah mereka masih sedikit. Karenanya saya sudah tak sabar untuk bisa bersama dengan mereka dan bermain untuk mereka di stadion," kata pemilik nomor punggung 2 tersebut dikutip dari laman resmi Persib.
Namun, pemain asal Belanda itu tetap bersyukur karena bisa kembali bertemu dengan para pendukungnya setelah hampir satu tahun absen karena pandemi Covid-19.
Ia pun tak sabar ingin merasakan kembali atmosfer pertandingan di stadion dengan disaksikan oleh banyak bobotoh.
Baca Juga : Persib Tak Pernah Berniat Rekrut Rohit Chand
"Setelah sekian lama akhirnya bisa bertemu mereka lagi langsung di stadion. Mereka bersorak dan merayakan (gol). Ini hal yang sangat luar biasa bisa melihat mereka kembali ke stadion," ungkap Nick Kuipers.**