Robert Alberts berbincang dengan Ciro Alves dan David Da Silva di sesi latihan Persib, Kamis 25 Mei 2022.
REPUBLIK BOBOTOH - Pemain anyar Persib, Ciro Alves harus berlatih secara terpisah di sesi latihan pagi ini, Kamis, 16 Juni 2022 di Stadion Sidolig Kota Bandung.
Ciro Alves didampingi tim medis Persib saat menjalani latihan tersebut.
Pelatih Persib, Robert Alberts membenarkan bahwa Ciro Alves berlatih terpisah dari rekan-rekannya.
Baca Juga : Jelang Piala Presiden 2022 Persib vs Persebaya, Bonek Dapat Jatah 1.500 Tiket
Menurut Robert Alberts, eks pemain Chonburi FC tersebut mengalami masalah pada punggungnya yang menyebabkan gerakannya sedikit bermasalah.
"Ciro mengalami masalah di punggungnya jadi terasa kaku sejak kemarin," kata pria berusia 68 tahun itu.
Robert tak ingin masalah yang didapat Ciro Alves menjadi penghalang untuk tampil di laga kontra Persebaya. Sehingga ia memberikan relaksasi untuk Ciro Alves agar dapat diturunkan pada laga esok hari.
"Maka pada hari ini kami memutuskan untuk memberinya latihan ringan supaya bisa siap bermain di pertandingan besok," tambahnya.
Baca Juga : Witan Sebut Sosok Ini Sebagai Aktor Utama Lolosnya Timnas Indonesia ke Piala Asia 2023
Ia juga memastikan Ciro Alves tetap tampil sejak menit awal di laga kontra Persebaya demi membantu timnya meraih poin sempurna.
"Dia akan tetap menjadi starter besok," tutupnya.**