REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung kembali menelan hasil minor dalam dua laga terakhir di kompetisi Liga 1 2022/2023. Setelah tumbang di kandang kontra Bali United, Persib kembali takluk saat bertandang ke markas PSM Makassar dengan skor memalukan 5-1.

Pada pertandingan pekan ke-8 kontra RANS Nusantara, kemenangan menjadi tujuan Persib agar bisa memperbaiki posisi di papan klasemen.

Namun untuk mendapatkan poin penuh dari laga tersebut Persib akan dihadapkan dengan jalan yang cukup terjel. Pasalnya, RANS Nusantara FC dalam performa terbaik dan penuh percaya diri usai meraih poin sempurna atas Barito Putera FC di laga sebelumnya.

Baca Juga : Modal Berharga Rans Nusantara untuk Hadapi Persib di Stadion GBLA

Dalam mengusung misi kebangkitan di laga tersebut, gelandang Persib, Marc Klok memiliki bantuan kepada Bobotoh. Ia berharap agar stadion bisa kembali dipadati Bobotoh selayaknya laga kandang Persib di musim-musim sebelumnya.

Ia juga menambahkan Persib saat ini tengah memerlukan dukungan Bobotoh sebagai pemain ke-12. Terlebih keberadaan Bobotoh di stadion dapat meningkatkan motivasi rekan-rekannya demi mendapatkan kemenangan di laga tersebut.

"Saya minta Bobotoh datang ke stadion lagi kalau semua pertandingan musim ini sampai sekarang ada sepi di stadion, saya pikir kita butuh bobotoh juga untuk kemenangan," ujar Klok kepada awak media pada Kamis, 1 September 2022.

Baca Juga : Kronologi Kitman Persib Ditemukan Meninggal Sesaat Sebelum Latihan Sore

Eks pemain FC Utrecht itu mengatakan semua rekan-rekan setimnya sangat berharap Bobotoh hadir di laga tersebut dan memadari tribun Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung. Ia juga yakin keberadaan Bobotoh akan meringankan langkah timnya untuk bangkit dan menembus klasemen papan atas di musim ini.

"Semoga stadion bisa full lagi, ramai lagi untuk membantu kita bangkit," tutup Marc Klok.**