Kiper Persib Reky Rahayu meluapkan kegembiraan usai bawa Persib menang atas RANS. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Kiper Persib Reky Rahayu tak luput dari evaluasi tim pelatih meski tampil apik pada pertandingan uji coba melawan Persikabo 1973 di Stadion Pakansari, Cibinong, Ahad 27 November 2022.
Selain tampil penuh, Reky Rahayu kerap melakukan penyelamatan-penyelamatan penting pada laga yang berakhir untuk kemenangan Persib 1-3.
Salah satu yang menjadi sorotan tim pelatih dari penampilan Reky Rahayu yaitu gol yang dicetak Tegar Infantrie dari bola set piece.
Baca Juga : Teja Paku Alam Kembali Absen Latihan, Ternyata Ini Masalahnya
Evaluasi itu sendiri tak hanya melulu soal penampilan Reky Rahayu, tapi seluruh pemain dan jalannya pertandingan.
"Termasuk kebobolan terjadi kemarin karena saya dalam posisi yang tidak tepat," kata Reky Rahayu dikutip dari laman resmi Persib.
"Tadi juga sudah pelatih evaluasi. Itu pelajaran buat saya,” imbuhnya.
Mantan kiper Persija Jakarta ini mengaku senang atas evaluasi yang disampaikan tim pelatih.
"Tentunya evaluasi dari tim pelatih ini supaya lebih baik lagi," ucap Reky Rahayu.
Reky Rahayu juga menolak untuk berpuas diri meski membawa Persib menang di laga uji coba dan hanya kebobolan satu gol.
Baca Juga : Persija vs Persib di Putaran Kedua Liga 1 2022 Berpeluang di SUGBK
"Tentunya ini menjadi modal yang bagus. Sebagai pemain, kami harus terus berbenah untuk kembali menatap liga," ucapnya.**