I Made Wirawan. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Mantan kiper Persib Bandung I Made Wirawan mengikuti kursus kepelatihan Lisensi C yang diselenggarakan PSSI Kota Bandung.
Keikutsertaan I Made Wirawan ini tak lepas dari jabatan barunya di Persib sebagai asisten pelatih kiper.
Kursus kepelatihan tersebut merupakan pengalaman pertama bagi kiper asal Bali itu.
Baca Juga : Kata Henhen Soal Masa Depannya di Persib Bila Status Pinjaman di Dewa United Berakhir
"Ini pengalaman baru dan dapat ilmu baru buat saya. Harapan saya, semoga apa yang disampaikan di kursus bisa diserap sebagai bekal untuk memulai karier kepelatihan," ucap I Made Wirawan dikutip dari laman resmi Persib.
Keikutsertaan I Made Wirawan dalam kursus kepelatihan lisensi C, menuai komentar Ketua PSSI kota Bandung, Yoko Anggasurya.
"Kepada para peserta semuanya, saya ucapkan selamat mengikuti kusrsus Lisensi C," ujar Yoko.
"Salah satu pesertanya I Made Wirawan. Ini satu kehormatan sekaligus bangga bagi PSSI Kota Bandung. Semoga semuanya sukses untuk menekuni bidang kepelatihan, " pungkas Yoko Anggasurya.
Baca Juga : Arti Persib Bagi Edo Febriansah
Kursus kepelatihan Lisensi C akan berlangsung hingga 18 Juni 2023 mendatang.**