Salah satu pemain baru Persib, Ryan Kurnia. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung baru mendatangkan empat pemain baru, dimana tiga diantaranya adalah pemain lokal.
Pelatih Persib Luis Milla memasukan nama Ryan Kurnia, Edo Febriansah, dan I Putu Gede Juni Antara dalam skema timnya musim depan.
Ada alasan di balik keputusan Luis Milla mendatangkan ketiga pemain tersebut, plus satu pemain asing asal Spanyol, Tyronne del Pino.
Baca Juga : PSM Makassar Diguyur Bonus Rp1 Miliar
"Mereka (pemain baru) kami bawa ke sini karena punya style yang cocok dengan saya, cocok dengan Persib," ungkap Luis Milla.
Khusus tiga orang pemain lokal yang sudah terlebih dahulu bergabung, Luis Milla menilai bahwa ketiganya mampu beradaptasi cepat dengan tim.
"Terus setiap kali ada pemain baru pasti butuh adaptasi tapi saya lihat mereka punya adaptasinya lebih cepat," ujar Luis Milla.
Luis Milla juga mengapresiasi kinerja dua pemain baru yakni Ryan Kurnia dan I Putu Gede Juni Antara yang mengikuti sesi latih tanding melawan Persib U-21, Jumat 9 Juni 2023.
"Sama dengan pemain lainnya, (Ryan) Kurnia ataupun Putu (Gede) attitude-nya bagus. Teknik juga bagus. Kami punya harapan mereka bisa lebih baik lagi," ujar Luis Milla.
Baca Juga : Tertangkap Kamera Berlatih Bersama Tim Liga 1, Inikah Klub Baru Erwin Ramdani?
Sekedar informasi, Edo Febriansah harus absen dalam sesi latihan tanding tersebut karena mendapat panggilan Timnas Indonesia untuk FIFA Matchday kontra Palestina (14 Juni) dan Argentina (19 Juni).**