Thomas Doll. (LIB)
REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak melontarkan pujian kepada pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll.
Menurut Bojan Hodak, keberadaan Thomas Doll di kubu Persija Jakarta memberikan dampak besar terhadap tim itu sendiri.
Kata Bojan Hodak, Persija Jakarta cukup cerdik dalam mencari pelatih yang sarat pengalaman di Benua Eropa.
Baca Juga : Persija vs Persib Berisiko Tinggi, Ribuan Personel Keamanan Gabungan Diterjunkan
Buktinya bersama Thomas Doll, Persija berhasil meraih posisi runner up di musim lalu.
Selain soal hasil, Bojan Hodak menambahkan, keberadaan pelatih asal Jerman itu mampu meringankan beban pemain terutama dalam menerapkan skema bermain.
Baginya Persija di tangan Thomas Doll bermain lebih terorganisir dan menyajikan taktik menarik.
"Thomas Doll merupakan pelatih top di Eropa, jadi tentunya ini bagus. Bisa dilihat Persija menjadi tim yang terorganisir dengan baik dan memainkan sepakbola yang bagus, itu tentu karena pelatihnya yang bagus," tutur pria asal Kroasia itu.
Meski saat ini performa Persija belum stabil, Bojan Hodak menilai hal itu sangatlah wajar. Terlebih situasi ini banyak dirasakan banyak pelatih saat membangun sebuah tim di kompetisi.
Namun apabila masalah Persija dalam memanfaatkan peluang bisa teratasi, ia yakin Thomas Doll merupakan sosok dibalik keberhasilan tersebut.
Baca Juga : Dua Wajah Baru Persib dan Ciro Alves Jelang Hadapi Persija
Ditambah lagi, masih banyak kemungkinan bagi Persija untuk berbenah dan menjadi lebih baik.
"Terkadang, itu tergantung pada materi pemain, jika tidak memiliki striker yang bisa mencetak gol, maka bisa jadi yang terbaik di dunia. Tapi jika tidak bisa mencetak gol maka pelatih sulit untuk bertahan. Jadi ini kehidupan sebagai pelatih." tutup Bojan Hodak.**